Minggu, 10 Oktober 2010

Tips menjadi karyawan yang rajin


Terkadang kita menemui pegawai yang telah bekerja bertahun-tahun pada suatu perusahaan . Dan, terkadang kita juga menemui kariernya mandek dan tidak ada menghasilkan apa-apa. Tidak ada promosi jabatan ataupun kenaikan gaji . Sedangkan rekan-rekan anda sudah berkembang dalam hal karir. Nah, mungkin ada beberapa hal yang harus kita perlu perbaiki, yaitu :
1.       Punya Tujuan/ Goal
Apabila kita bekerja hanya untuk mencari uang atau jabatan? Itu tidak akan menghasil apa2. Tapi, kalau kita mengetahui tujuan dengan benar mengapa kita harus bekerja dan apa yang akan kita raih dalam 5 tahun ke depan. Maka, kita harus benar-benar bekerja dengan keras dan miliki tujuan yang benar.
2.       Karakter
Milikilah karakter yang baik. Karena,apabila anda telah memiliki karakter yang baik dan itu akan mempengaruhi semua kelebihan yang anda miliki. Karena, anda adalah orang yang luar biasa.
3.       Fokus
Kita harus mengetahui apa yang menjadi prioritas utama dalam kehidupan kita . Dimana kita bisa memanage waktu kita dengan baik tanpa harus menyisihkan waktu untuk lembur. Karena,kita sudah dapat memperhitungkan kapan tugas-tugas kita bisa terselesaikan.So,fokus dengan pekerjaan yang kita lakukan hari ini..!
4.       Inovatif
Milikilah suatu terobosan baru dalam lingkungan anda bekerja. Dalam hal ini anda dapat menggunakan imajinasi dan daya kreativitas anda dalam bekerja dan dalam menyelesaikan masalah pekerjaan.
Beberapa hal ini harus lah anda miliki apabila anda menginginkan perubahan dalam kehidupan karir anda. Ketika kita mau bekerja dengan rajin maka kita pun akan siap menghadapi tantangan yang ada didepan kita. You can do it..!!


http://visijobs.com/beta/karirtips/detail/2010/06/17/Menjadi-Karyawan-yang-Rajin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar